tas wanita

Selasa, 08 Desember 2015

MANFAAT ALPUKAT



ALPUKAT


            Saat membuat es campur tentu anda tidak ketinggalan menambahkan buah yang satu ini. Alpukat memang paling enak dijadikan campuran dalam minuman ataupun dibuat jus. Dibalik rasanya yang enak, alpukat memiliki kandungan kimia, yaitu: sifat peluruh kencing (diuretik), sifat antibakteri (menghambat pertumbuhan beberapa jenis bakteri, seperti: staphylococcus sp, pseudomonas sp, escherichea sp, dan bacillus sp. Buah dan daun alpukat mengandung saponin alkaloida dan flavonoid, selain itu, daunnya juga mengandung polifenol, quersetin, dan gula alkohol persiit. Buahnya juga mengandung tanin. Tidak hanya buahnya, daun alpukat juga dapat menyembuhkan beberapa penyakit, diantaranya: kencing batu, darah tinggi, dan sakit kepala. Daunnya dapat digunakan dalam keadaan segar ataupun kering dengan cara direbus dan diminum airnya.

0 komentar:

Posting Komentar