KEMUNING
Bunganya
tampak seperti bunga melati, sedangkan buahnya berukuran kecil. Tanaman ini
disebut kemuning. Daun kemuning mengandung banyak kandungan kimia, yaitu:
cadinene, methyl anthranilate, bisabolene, betha-caryophyllene, geraniol,
careen-3, eugenol, citronellol, methyl salicilate, s-quaiazulene, osthole, dan
coumurrayin. Sedangkan kulit kemuning mengandung mexotionin, 5-7-dimethoxy-8
(2,3-dihydroxyisopentyl), dan coumarin. Bunganya yang indah juga mengandung
kandungan kimia, yaitu: scopoletin dan buahnya mengandung semi-alfa-carotenone.
Kemuning bersifat pedas, pahit, hangat, pemati rasa, penenang, menghilangkan
bengkak, melancarkan peredaran darah, antirematik, antiradang, serta
antitiroida. Kemuning berkhasiat menyembuhkan bisul, rematik, memar terpukul,
sakit gigi, infeksi saluran kencing, haid tidak teratur, dan menguruskan badan.
0 komentar:
Posting Komentar