KITAJAM
Anda mungkin
mengira daun hijau yang satu ini adalah daun mint, sekilas memang nampak mirip.
Tetapi, tanaman ini bernama kitajam atau dandang gendis. Kandungan kimia yang
terdapat dalam kitajam, yaitu: saponin dan polifenol. Selain bersifat diuretik,
kitajam juga dapat mengefektifkan fungsi kelenjar pada tubuh, meningkatkan
sirkulasi, antidemam, dan antidiare. Daunnya dalam bentuk segar dapat direbus
dan diminum airnya. Khasiat dari air rebusan kitajam ini adalah dapat
menyembuhkan penyakit susah kencing, kencing manis, dan disentri. Untuk menanam
kitajam dapat menggunakan stek batang, caranya: potong 1 atau 2 batang sekitar
2 sampai 3 cm dibawah pangkal buku, lalu tancapkan pangkal buku tersebut sekitar
3 sampai 4 cm ke dalam tanah.
0 komentar:
Posting Komentar