tas wanita

Senin, 15 Juni 2015

RESEP MIE CAH CABAI CAMPUR DAGING SAPI



MIE CAH CABAI CAMPUR DAGING SAPI

Bahan-bahan:
-          200 gram mie basah
-          150 gram daging sapi
-          6 buah cabai hijau
-          6 buah cabe merah
-          150 ml air
-          3 sendok makan minyak goreng
-          4 siung bawang putih
-          1 buah bawang bombay
-           1 sendok teh merica bubuk
-          1 sendok makan minyak wijen
-          1 sendok makan kecap asin
-          1 sendok teh garam
-          ½ kaldu bubuk (jika suka)

Cara membuat:
-          Cincang halus bawang putih dan bawang bombay, lalu tumis hingga harum
-          Potong daging sapi, lalu masukan ke dalam tumisan bawang sambil diaduk
-          Iris cabai hijau dan cabai merah, campurkan pada tumisan tadi hingga layu
-         Tambahkan air, masukkan merica bubuk, minyak wijen, kecap asin, garam, dan kaldu bubuk (jika suka), jika rasanya sudah pas, masak hingga airnya tinggal setengah
-          Terakhir, masukkan mie basah dan masak hingga semua bumbu meresap dan semua bahan matang


 

0 komentar:

Posting Komentar